Perbaikan Kelunturan Kulit Artikel Batting Glove Dengan Metode Reprocessing Di PT Mulia Tri Utama

Dzikri Permana Putra, - (2022) Perbaikan Kelunturan Kulit Artikel Batting Glove Dengan Metode Reprocessing Di PT Mulia Tri Utama. Tugas Akhir thesis, Politeknik ATK.

[img] Text
TA_2022_TPK_1901075_Dzikri Permana Putra_jpg.pdf

Download (1MB)
Official URL: http://www.repository.atk.ac.id

Abstract

Tugas akhir di PT. Mulia Tri Utama, Cirebon, Jawa Barat bertujuan untuk menemukan alternatif pemecahan masalah kelunturan warna artikel batting glove pada PT Mulia Tri Utama. Metode yang digunakan meliputi pengamatan, wawancara, praktek kerja langsung dan studi pustaka. Proses pasca tanning meliputi Wetting back, Surface dyeing, Retanning I, Netralisasi, Retanning II, Dyeing, Fatliquoring, Fiksasi I, Top dyeing, Fiksasi II. Bahan Baku yang digunakan adalah kulit kambing artikel batting glove reject kualitas A, B, C sebanyak 699 lembar dengan luas 2500 sqft berat 160 Kg dan dengan ketebalan 0,6-0,7 mm. Bahan kimia pada reprocessing adalah H2O 150%, Amonium hidroksida 1%, BGB LA 209 2%, Sodium bikarbonat 0,5%, Silastrol 0,25%, Asam formiat 2,5%, dan Dermafix P liquid 0,5%. Proses pasca tanning sebelum dilakukan reprocessing menghasilkan kulit kambing crust dyed artikel batting glove yang masih luntur. Perbaikan kelunturan kulit dapat dilakukan dengan cara reprocessing (proses ulang), hasil pengujian setelah reprocessing didapatkan peningkatan ketahanan gosok kering dan basah. Ketahanan gosok kering memenuhi standar SNI 06-0250-1989 yaitu tidak luntur, namun ketahanan gosok basah tidak memenuhi standar SNI 06-0250-1989 yaitu sedikit luntur. Walaupun begitu, kulit setelah reprocessing terjadi penurunan kelemasan dan tidak memenuhi SNI 06-0250-1989 yaitu cukup lemas.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir)
Uncontrolled Keywords: glove, pascatanning, kelunturan, reprocessing.
Subjects: Teknologi Pengolahan Kulit > RETANNING
Divisions: Teknologi Pengolahan Kulit
Depositing User: Mrs Candra Mirawiarsi
Date Deposited: 31 Aug 2022 08:15
Last Modified: 31 Aug 2022 08:15
URI: http://repository.atk.ac.id/id/eprint/1135

Actions (login required)

View Item View Item