Upgrading Kulit Crust Domba Untuk Artikel Batting Glove Dengan Modifikasi Formulasi Finishing Di CV. Karya Pradana Indonesia, Piyungan, Bantul, D.I. Yogyakarta

Risma Elfari, - (2022) Upgrading Kulit Crust Domba Untuk Artikel Batting Glove Dengan Modifikasi Formulasi Finishing Di CV. Karya Pradana Indonesia, Piyungan, Bantul, D.I. Yogyakarta. Tugas Akhir thesis, Politeknik ATK.

[img] Text
TA_2022_TPK_ 1901080_Risma Elfari_jpg.pdf

Download (2MB)
Official URL: http://www.repository.atk.ac.id

Abstract

Penulisan karya Tugas Akhir bertujuan untuk memecahkan permasalahan yang ada di CV. Karya Pradana Indonesia, Piyungan, Bantul, D.I. Yogyakarta yaitu mengetahui defek yang terdapat pada kulit crust artikel kulit batting glove, menjelaskan tahapan upgrading pada proses finishing artikel kulit batting glove, mengetahui perubahan kualitas kulit dan hasil pengujian organoleptis pada kulit batting glove setelah dilakukan upgrading dengan modifikasi formulasi finishing. Bahan baku yang digunakan adalah satu lembar kulit crust domba kualitas reject dengan luas 5,50 sqft, tebal rata-rata 0,7 mm dan bahan kimia yang digunakan untuk upgrading pada proses finishing yaitu Melio P-4893.B, Melio Ground S8, Melio Promul AP 39, Melio Ground UP, Melio Ground NU, FI 1261, LW 78-344, HM 183, Aqualen TOP FI 03. Metode finishing yang dilakukan terdiri Clearing, Coat I, Coat II, Base Coat, Medium Coat I, Padding I, Padding II, Medium Coat II, Top Coat, Staking, Toggle, Measuring. Metode pengumpulan data menggunakan studi pustaka, survey, observasi, interview, dan praktek kerja langsung. Dari hasil pengujian organoleptis untuk uji kerusakan kulit didapatkan sedikit rusak, kelemasannya didapatkan sangat lemas, uji ketahanan gosok warna kering sedikit luntur, uji ketahanan sobek kuat, uji ketahanan gosok cat basah area sangat luntur, uji kerataan cat tidak rata, dan uji kelepasan cat sedikit lepas. Pada pengujian kerusakan kulit, kelemasan, dan ketahanan gosok cat kering memenuhi standar SNI 0250-1989 sedangkan pengujian ketahanan sobek, ketahanan cat gosok basah, kerataan cat, kelepasan cat tidak memenuhi standar SNI 0250-1989. Hasil akhir kulit batting glovediperoleh peningkatan dari kualitasR (reject) menjadi kualitas IV.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir)
Uncontrolled Keywords: upgrading, finishing, kualitas, organoleptis
Subjects: Teknologi Pengolahan Kulit > FINISHING
Teknologi Pengolahan Kulit > KULIT
Divisions: Teknologi Pengolahan Kulit
Depositing User: Mrs Candra Mirawiarsi
Date Deposited: 16 Sep 2022 04:08
Last Modified: 16 Sep 2022 04:08
URI: http://repository.atk.ac.id/id/eprint/1169

Actions (login required)

View Item View Item