Penipisan Bahan untuk Mengatasi Jahitan Loncat pada Strap Jarwo Crossbody Bag di PT Mandiri Jogja Internasional, Yogyakarta

Laela Safitri, - (2022) Penipisan Bahan untuk Mengatasi Jahitan Loncat pada Strap Jarwo Crossbody Bag di PT Mandiri Jogja Internasional, Yogyakarta. Tugas Akhir thesis, Politeknik ATK.

[img] Text
TA_2022_TPPK_Laela Safitri_JPG.pdf

Download (1MB)
Official URL: http://www.repository.atk.ac.id

Abstract

PT Mandiri Jogja Internasional merupakan perusaan yang bergerak di bidang produksi produk kulit seperti tas, sepatu, ikat pinggang dan aksesoris. Salah satu produk yang di produksi di PT Mandiri Jogja Internasional adalah Jarwo crossbody bag. Berdasarkan pengamatan yang telah dilakukan pada saat magang, pada proses produksi tas Jarwo crossbody bag terdapat jahitan loncat pada bagian jahitan penghubung strap dengan body sehingga memerlukan perbaikan. Berdasarkan masalah tersebut perlu dilakukan pemecahan masalah terhadap tas Jarwo crossbody bag dengan mencari penyebab jahitan loncat pada tas Jarwo crossbody bagian strap yang terhubung ke body tas. Metode pengumpulan data primer yang digunakan terdiri dari observasi dan interview. Metode pengumpulan data sekunder yang digunakan berupa studi pustaka. Untuk mengetahui faktor penyebab masalah digunakan diagram fishbone. Faktor terjadinya jahitan loncat dikarenakan bahan terlalu tebal dan tidak adanya standar ukuran ketebalan pada komponen strap sehingga menyebabkan jahitan loncat pada bagian tersebut. Upaya untuk penyelesaian dari permasalahan tersebut yaitu berupa adanya perbaikan yang harus dilakukan adalah menipiskan bagian strap yang akan digabungkan pada body saat penyesetan agar tidak terlalu tebal pada saat proses dijahit.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir)
Uncontrolled Keywords: Jarwo cossbody bag, jahitan loncat, strap.
Subjects: Teknologi Pengolahan Produk Kulit > DEFECT
Teknologi Pengolahan Produk Kulit > ALAS KAKI > SEPATU--SEWING
Divisions: Teknologi Pengolahan Produk Kulit
Depositing User: Mrs Candra Mirawiarsi
Date Deposited: 14 Sep 2022 04:04
Last Modified: 14 Sep 2022 04:04
URI: http://repository.atk.ac.id/id/eprint/1175

Actions (login required)

View Item View Item