PEMANFAATAN SISA PEMOTONGAN MATERIAL VAMP PADA PROSES NESTING SEPATU HOMYPED ARTIKEL FRENZY 02 DI PT DWI NAGA SAKTI ABADI TANGERANG JAWA BARAT

Sifa Mutia Rahmah, - (2024) PEMANFAATAN SISA PEMOTONGAN MATERIAL VAMP PADA PROSES NESTING SEPATU HOMYPED ARTIKEL FRENZY 02 DI PT DWI NAGA SAKTI ABADI TANGERANG JAWA BARAT. Tugas Akhir thesis, Politeknik ATK.

[img] Text
TA_2024_TPPK_2102093_Sifa Mutia Rahmah.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Fulltext_2024_TPPK_2102093_Sifa Mutia Rahmah_jpg.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy
Official URL: http://repository.atk.ac.id

Abstract

PT. Dwi Naga Sakti Abadi merupakan salah satu Perusahaan yang bergerak dalam bidang sepatu. PT. Dwi Naga Sakti memproduksi Sepatu back to school, Sepatu casual dan sport. Diproduksi dalam skala besar untuk didistribusikan di wilayah Indonesia dengan merek Homyped. PT. Dwi Naga Sakti Abadi menerapkan costing material dalam setiap kegiatan produksinya. Permasalahan sisa material terjadi pada proses nesting didivisi cutting sepatu di PT. Dwi Naga Sakti Abadi, khususnya pada artikel Homyped Frenzy 02. Sisa material ini menyebabkan adanya material yang terbuang dan menimbulkan kerugian bagi perusahaan. Tujuan dari tugas akhir ini adalah untuk mengidentifikasi penyebab utama terjadinya sisa bahan material mesh komponen vamp pada proses nesting sepatu Homyped artikel Frenzy 02 dan mencari solusi alternatif untuk mengatasi masalah tersebut. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu data primer dan sekunder. Data primer diperoleh melalui observasi langsung, wawancara dengan staff dan karyawan terkait, serta dokumentasi proses costing dan cutting. Data sekunder diperoleh dari studi pustaka yang meliputi buku, jurnal, dan artikel yang relevan dengan topik penelitian. Hasil permasalahan menunjukkan bahwa penyebab utama sisa bahan material adalah kurang optimalnya penempatan komponen pola vamp. Penempatan komponen yang sesuai dan tepat harus menggunakan teknik interlocking yang benar. Cara memanfaatkan sisa material mesh pada komponen vamp agar tidak terbuang yaitu dapat digunakan untuk komponen out padding size 31-34. Kata kunci : Costing, Cutting, Interlocking,Nesting

Item Type: Thesis (Tugas Akhir)
Uncontrolled Keywords: Costing, Cutting, Interlocking,Nesting
Subjects: Teknologi Pengolahan Produk Kulit
Teknologi Pengolahan Produk Kulit > ALAS KAKI
Teknologi Pengolahan Produk Kulit > PEMOTONGAN MATERIAL
Teknologi Pengolahan Produk Kulit > ALAS KAKI > SEPATU--PERMASALAHAN
Teknologi Pengolahan Produk Kulit > ALAS KAKI > SEPATU SEKOLAH
Divisions: Teknologi Pengolahan Produk Kulit
Depositing User: Mrs Candra Mirawiarsi
Date Deposited: 13 Aug 2024 02:19
Last Modified: 13 Aug 2024 02:19
URI: http://repository.atk.ac.id/id/eprint/2097

Actions (login required)

View Item View Item