Penambahan Nilon 6 Sebagai Bahan Aditif Untuk Menambah Umur Simpan Produk Pada Botol X 135 ml

Vega Vahriza, - (2019) Penambahan Nilon 6 Sebagai Bahan Aditif Untuk Menambah Umur Simpan Produk Pada Botol X 135 ml. Tugas Akhir thesis, Politeknik ATK Yogyakarta.

[img] Text
Abstrak.pdf
Restricted to Registered users only

Download (300kB) | Request a copy
[img] Text
Cover.pdf
Restricted to Registered users only

Download (576kB) | Request a copy
[img] Text
Fulltext_2019_TPKP_1603065_Vega Vahriza.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Konsumsi plastik nasional masih didominasi oleh plastik kemasan. 60% dari total permintaan plastik kemasan diserap oleh industri makanan dan minuman. Produk makanan sangat sensitif terhadap kerusakan, sehingga diperlukan kemasan yang tahan terhadap substansi seperti air dan oksigen dengan tujuan memperpanjang umur simpan (shelf life) produk. Tujuan penulisan tugas akhir ini untuk mengetahui sifat ketahanan material terhadap oksigen dengan pengujian OTR (Oxygen Transmision Rate), mengetahui sifat fisis dan karakteristik produk trial setelah penambahan aditif nilon 6 dengan pengujian visual, uji kompresi (top load) dan uji jatuh (drop test). Trial dilakukan dengan dua komposisi, PET dengan penambahan aditif nilon 6 komposisi 3% dan PET dengan penambahan aditif nilon 6 komposisi 5%. PET yang telah ditambahkan aditif kemudian dibandingkan dengan botol PET yang sudah ada (tanpa penambahan aditif). Penambahan aditif nilon 6 dalam PET dapat meningkatkan sifat penghalang kemasan sehingga dapat meningkatkan umur simpan produk. Pada percobaan yang telah dilakukan, botol dengan komposisi nilon 6 5% memiliki sifat barrier paling bagus dan permeabilitas oksigen terendah sebesar 0.014 cc / (24 hours*bottle*0.21atm). Botol dengan komposisi nilon 5% memiliki ketampakan lebih buram dengan tingkat keburaman paling tinggi sebesar 12,7%, botol dengan komposisi nilon 3% memiliki tingkat keburaman 9,3% dan PET murni 1,6%. Karakteristik produk dari uji ketahanan jatuh dan uji kompresi produk memiliki ketahanan yang baik. Domestic plastic consumption is still dominated by plastic packaging. 60% of the total demand for plastic packaging is absorbed by the food and beverage industry. Food products are very sensitive to contamination, so packaging is needed that can absorb substances such as water and oxygen to extend the shelf life of the product. The purpose of this final assignment is to find out the oxygen resistances of the material using OTR (Oxygen Transmission Rate) test, physical properties and product characteristics of the trial after adding nylon 6 additives. The test was carried out using two compositions, PET with the additives addition of 3% and 5% nylon 6 composition. The PET bottle with nylon 6 addition are compared to PET bottle without additive. Addition of nylon 6 additives in PET can increase the barrier properties, so that the shelf life of the product will increase. Based on the experiments, bottles with 5% nylon 6 composition have better barrier properties and the lower oxygen permeability it 0.014 cc / (24 hours * bottle * 0.21atm). Bottles with 5% nylon composition have a more opaque appearance with the highest opacity level of 12.7%, bottles with 3% nylon composition have 9.3% opacity and pure PET 1.6%. All PET product have good resistance in drop test and top load test.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir)
Uncontrolled Keywords: packaging, nylon 6, shelf life, barrier, kemasan, nilon 6, umur simpan, penghalang
Subjects: Teknologi Pengolahan Karet dan Plastik > ZAT ADITIF
Divisions: Teknologi Pengolahan Karet dan Plastik
Depositing User: intan - -
Date Deposited: 31 Jul 2019 08:46
Last Modified: 26 May 2020 04:51
URI: http://repository.atk.ac.id/id/eprint/51

Actions (login required)

View Item View Item