Mengatasi Masalah Cacat pada Upper bagian Top Line Sepatu Footstep Artikel Soho Tan di PT. Exmud Potensial Kreatif, Bandung, Jawa Barat

Ellavika, Anandia Anwari (2020) Mengatasi Masalah Cacat pada Upper bagian Top Line Sepatu Footstep Artikel Soho Tan di PT. Exmud Potensial Kreatif, Bandung, Jawa Barat. Tugas Akhir thesis, Politeknik ATK.

[img] Text
Cover.pdf

Download (766kB)
[img] Text
Abstrak.pdf

Download (190kB)
[img] Text
Fulltext_2020_TPPK_1702119_Ellavika Anandia Anwari.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy
Official URL: http://www.repository.atk.ac.id

Abstract

Tugas Akhir ini bertujuan untuk mencari serta mengatasi permasalahan yang ditemukan selama melaksanakan magang di PT. Exmud Potensial Kreatif. Materi permasalahan dalam kerja praktek yang diambil adalah proses Mengatasi Masalah Cacat pada Upper Sepatu FootStep Artikel Soho Tan. Metode pengumpulan data dilakukan dengan dua cara yaitu menggunakan metode primer dan sekunder, dimana dalam metode primer terdiri dari observasi, dokumentasi, wawancara, dan praktek kerja langsung dengan mengikuti proses pembuatan sepatu Footstep artikel Soho Tan, sedangkan metode sekunder menggunakan studi pustaka baik melalui buku ataupun website yang berkaitan dengan permasalahan yang diangkat. Permasalahan yang terjadi selama melaksanakan magang adalah terjadinya kerusakan tekstur bahan pada bagian Top Line saat proses pencabutan shoe last (open last) yang membuat sepatu harus masuk pada data perbaikan (repair). Permasalahan tersebut disebabkan oleh beberapa faktor yang dianalisis menggunakan diagram fishbone, diantaranya adalah penggabungan komponenkomponennya kurang bagus tidak sesuai, pemotongan material yang kurang tepat, lingkungan yang tidak nyaman, dan ketelitian manusianya. Masalah tersebut dapat diatasi dengan memberikan perlakuan khusus pada komponen quarter, memberikan kelebihan bahan untuk memberikan isian pada peding, lebih memperhatikan dalam proses penggabungan komponen dan pemberian bedak pada shoe last untuk memudahkan proses pencabutan serta meningkatkan sistem pengecekan dan ketelitian bagi karyawan dalam melakukan pekerjaan.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir)
Uncontrolled Keywords: Sepatu sneakers, Repair, Material
Subjects: Teknologi Pengolahan Produk Kulit > ALAS KAKI > SEPATU--UPPER
Teknologi Pengolahan Produk Kulit > ALAS KAKI > SEPATU OLAHRAGA
Divisions: Teknologi Pengolahan Produk Kulit
Depositing User: Mrs Candra Mirawiarsi
Date Deposited: 29 Sep 2020 00:53
Last Modified: 29 Sep 2020 00:53
URI: http://repository.atk.ac.id/id/eprint/436

Actions (login required)

View Item View Item