Optimalisasi Kualitas Komponen Pada Proses Pemotongan Material Sepatu Tomkins Artikel Skool Edition di PT. Primarindo Asia Infrastructure, Tbk.

Alisa, Hanifah (2020) Optimalisasi Kualitas Komponen Pada Proses Pemotongan Material Sepatu Tomkins Artikel Skool Edition di PT. Primarindo Asia Infrastructure, Tbk. Tugas Akhir thesis, Politeknik ATK.

[img] Text
Cover.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Abstrak.pdf

Download (30kB)
[img] Text
Fulltext_2020_TPPK_1702031_Alisa Hanifah.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (8MB) | Request a copy
Official URL: http://www.repository.atk.ac.id

Abstract

PT. Primarindo Asia Infrastructure, Tbk merupakan perusahaan industri manufaktur yang bergerak di bidang persepatuan. Perusahaan ini memproduksi berbagai jenis sepatu salah satunya sepatu sekolah. Pada saat pelaksanaan magang penulis mengamati tentang hasil pemotongan komponen upper. Tujuan dari karya ini adalah untuk mengidentifikasi permasalahan, penyebab serta memberi solusi pada hasil pemotongan komponen upper. Metode pengambilan data yang digunakan adalah pengambilan data primer yang terdiri dari teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan metode pengambilan data sekunder yaitu pengambilan data dari kepustakaan dan media online. Proses pemotongan material dilakukan dengan cara menggunakan mesin cutting dan menggunakan pisau potong. Pada proses pemotongan material, permasalahan yang ditemukan yaitu cacat pemotongan dimana hasil potongan tidak sesuai dengan pola, komponen berserabut, dan komponen mengelupas. Berdasarkan pengamatan yang dilakukan, permasalahan yang sering terjadi yaitu hasil komponen yang berserabut. Faktor yang menyebabkan permasalahan hasil pemotongan komponen upper meliputi cutting dies tumpul dan gompal, cutting block kotor dan tidak rata, dan tidak adanya Standar Operasional Prosedur dalam penumpukan bahan baku untuk spesifikasi bahan yang berbeda. Solusi untuk mengatasi permasalahan yang ada yaitu dengan cara perawatan dan pergantian cutting block secara teratur, pengasahan dan pengecekan ukuran cutting dies secara teratur, dan pengawasan kepala bagian cutting perlu ditingkatkan, sehingga permasalahan cacat hasil komponen upper dapat diminimalisir. Kata kunci : Pemotongan material, hasil komponen, pisau potong

Item Type: Thesis (Tugas Akhir)
Uncontrolled Keywords: Pemotongan material, hasil komponen, pisau potong
Subjects: Teknologi Pengolahan Produk Kulit > ALAS KAKI
Teknologi Pengolahan Produk Kulit > ALAS KAKI > SEPATU--PEMOTONGAN
Teknologi Pengolahan Produk Kulit > ALAS KAKI > SEPATU_SEKOLAH
Divisions: Teknologi Pengolahan Produk Kulit
Depositing User: Mrs Candra Mirawiarsi
Date Deposited: 29 Sep 2020 00:50
Last Modified: 29 Sep 2020 00:53
URI: http://repository.atk.ac.id/id/eprint/437

Actions (login required)

View Item View Item