Mengatasi Rusaknya Jahitan Binding Pada Proses Pembuatan Sepatu Sneakers Patrobas Artikel Equip DI PT Surya Alfa Mandiri Semarang Jawa Tengah

Novita Vatmawati, - (2020) Mengatasi Rusaknya Jahitan Binding Pada Proses Pembuatan Sepatu Sneakers Patrobas Artikel Equip DI PT Surya Alfa Mandiri Semarang Jawa Tengah. Tugas Akhir thesis, Politeknik ATK.

[img] Text
Cover.pdf

Download (817kB)
[img] Text
Abstrak.pdf

Download (89kB)
[img] Text
Fulltext_2020_TPPK_1702152_Novita Vatmawati.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy
Official URL: http://www.repository.atk.ac.id

Abstract

PT. Surya Alfa Mandiri, Semarang, Jawa Tengah merupakan perusahaan yang bergerak di bidang industri sepatu/alas kaki. Sepatu yang diproduksi oleh perusahaan ini adalah sepatu/alas kaki model sneakers. Karya akhir ini berisi tentang perbaikan jahitan binding pada sepatu sneakers Patrobas artikel Equip yang dilaksanakan di PT. Surya Alfa Mandiri, Semarang, Jawa Tengah. Permasalahan yang dijadikan pembahasan adalah proses perakitan upper khususnya pada bagian jahit binding. Ketelitian pada proses menjahit binding sangat berpengaruh pada hasil jahitan binding, sehingga perlu adanya perbaikan. Tahap observasi sepatu sneakers Patrobas artiker Equip dimulai dari proses persiapan bahan upper, pembuatan binding, sewing, quality control sewing. Dari data yang diperoleh, permasalahan reject terbanyak adalah pada jahitan binding, yaitu jahitan binding tidak stabil, jahitan binding meleset, dan jahitan binding loncat. Hal ini disebabkan oleh kesalahan manusia, faktor mesin, dan faktor metode. Untuk mengatasi reject yang terjadi maka direkomendasikan PT. Surya Alfa Mandiri untuk melakukan perawatan mesin, melakukan briefing dan pengawasan lebih ketat kepada karyawan agar bekerja sesuai SOP.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir)
Uncontrolled Keywords: Sepatu sneakers, Binding, Reject, Jahitan.
Subjects: Teknologi Pengolahan Produk Kulit > ALAS KAKI > SEPATU--SEWING
Teknologi Pengolahan Produk Kulit > ALAS KAKI > SEPATU SNEAKERS
Divisions: Teknologi Pengolahan Produk Kulit
Depositing User: Mrs Candra Mirawiarsi
Date Deposited: 23 Dec 2020 08:42
Last Modified: 23 Dec 2020 08:42
URI: http://repository.atk.ac.id/id/eprint/617

Actions (login required)

View Item View Item